17 July 2013

Halaman Resmi - Ebook Administrasi Server dan Router dengan Linux Ubuntu 12.04 LTS

Alhamdulillahirabbilalamin. Satu-satunya kata yang bisa saya ucapkan setelah sadar kalau ebook pertama saya kini selesai juga. Setelah sekian lama bercita-cita ingin punya ebook sendiri, akhirnya sekarang kesampaian juga.

Ebook yang berjudul Administrasi Server dan Router dengan Linux Ubuntu 12.04 LTS ini saya buat sepenuhnya karena ingin membagikan panduan lengkap bagi para pemula yang ingin memulai cara-cara administrasi Server dan Router dengan menggunakan Ubuntu. Semua materinya saya sampaikan dengan seringkas mungkin agar dapat dengan mudah dipahami oleh seorang pemula sekalipun.

Berikut adalah materi-materi yang ada didalam ebook ini :

- Sekilas jaringan komputer
- Pengenalan Linux & Ubuntu
- Instalasi Ubuntu Server 12.04 LTS
- Menambahkan Repositori dari DVD
- Konfigurasi TCP/IP
- Instalasi Webserver
- Instalasi database server
- Instalasi DNS server
- Instalasi DHCP server
- Instalasi samba server
- Instalasi FTP server
- Instalasi NTP server
- Instalasi Mail
- Instalasi Webmail
- Instalasi Telnet Server
- Instalasi SSH Server
- NAT/Masquerading Routing
- Instalasi Squid Proxy server
- Konfigurasi firewall
- Implementasi Firewall - Melakukan blocking service tertentu
- Implementasi Firewall - Melakukan blocking ip address tertentu
- Implementasi Firewall - Redirect DNS ke DNS Nawala
- Implementasi Firewall - Konfigurasi DMZ Area
- Menyimpan konfigurasi Firewall
- Instalasi VPN Server
- Instalasi Webmin
- Virtual IP
- Virtualhosts

Dan ini adalah screenshot dari covernya :


Mohon disebarluaskan kembali ke masyarakat agar semakin banyak orang yang dapat merasakan faedahnya. Tapi tetap, saya mohon dengan sangat, agar jangan sekali-sekali merubah atribut apapun didalam ebook ini. Hormatilah karya orang lain :)

Akhir kata, Semoga, dengan munculnya ebook ini, dapat semakin memperluas referensi kalian dalam mempelajari Linux server. Silahkan diambil manfaatnya, jangan ditiru jika ada keburukan didalamnya.

Petunjuk untuk mengunduh :

Untuk mengunduh ebook ini, silahkan kalian follow terlebih dahulu akun Twitter @linuxkudotcom dengan mengklik LINK INI. Jika sudah, maka silahkan kalian cek Favorites dari akun twitter @linuxkudotcom dengan KLIK LINK INI untuk mendapatkan download linknya.

Apabila kalian sudah memfollow akun @linuxkudotcom sebelumnya, maka kalian tidak perlu melakukan langkah-langkah diatas. Tinggal langsung saja mengklik link dibawah ini untuk mengunduhnya :


Oh iya, apabila ada diantara kalian yang tidak mempunyai twitter, silahkan email saya ke rizalempol@gmail.com untuk request link downloadnya. Pasti akan saya balas sesegera mungkin.
 
Semoga bermanfaat :)
Share:

0 komentar:

Post a Comment

Blog Archive